Rumah Panjang Sungai Utik:





















Rumah panjang Sungai Utik terletak di Dusun Sungai Utik, Desa batu Lintang, Kecamatan Embaloh Hulu. Rumah panjang Sungai Utik didirikan pada tanggal 17 – 8 -1978. Rumah panjang tersebut dihuni oleh masyarakat Dayak Iban dengan jumlah penduduk 273 jiwa. Pekerjaan penduduk adalah bertani. Lokasi Rumah Panjang Sungai Utik berjarak sekitar 74 km dari kota Puttusibau.

Jenis Ruang

Ruang dalam Rumah Panjang Sungai Utik dibagi 2 bagian yaitu Ruang Luar dan Ruang Dalam. Ruang Dalam dinamkan Bilik sedangkan Ruang luar dinamakan Ruai.

Ruang Luar

Ruang luar terdiri dari beberapa bagian, yaitu :

  • Tanju

Tanju berfungsi sebagai tempat menjemur padi dan pakaian. Letak Ruang Tanju adalah di bagian depan Rumah Panjang. Ruang Tanju merupakan ruang terbuka tanpa atap. Lantai tanju terbuat dari bambu yang dirangkai dengan tali rotan.

  • Kaki Lima

Ruang Kaki Lima adalah ruang di sebelah ruang Tanju. Ruang Kaki Lima berfuungsi sebagai ruang sirkulasi dan sebagai tempat bermain bagi anak-anak. Lebar ruang Kaki Lima adalah sekitar 90 – 120 cm. ketinggian ruangan sekitar 200 – 250 cm.

  • Ruai

Ruai berfungsi sebgai tempat berkumpul dan bersosialisasi bagi para penghuni Rumah Panjang. Ruai juga berfungsi sebagai tempat menerima tamu.

Sadau Ruai
Sadau ruai merupakan plafond bagian luar. Sadau Ruai berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan tikar dan peralatan menangkap ikan. Bilik
Bilik merupakan ruang bagian dalam yang berfungsi sebagai tempat tidur bagi para penghuni Rumah Panjang. Selain sebagai tempat tidur Bilik juga berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan barang-barang pusaka seperti gong, guci dan barang-barang pusaka lainnya. Sadau Bilik
Sadau Bilik adalah plafond bagian dalam Rumah Panjang. Sadau Bilik letaknya di atas Ruang Bilik. Sadau Bilik berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan tikar, peralatan pertanian yang jarang digunakan. Bagian-bagian di sekitar Rumah Panjang memiliki penamaan-penamaan tersendiri sesuai dengan arah sungai. Bagian depan Rumah Panjang dinamakan Ujung Ruai, bagian belakang Rumah Panjang dinamakan Ujung Bilik, bagian samping kiri dan kanan sesuai dengan arah sungai. Bagian kanan dinamakan Punggang Ulu ( Hulu ) dan bagian kiri Rumah Panjang dinamakan Punggang Ilik ( Hilir ). Bukaan
Pada bagian dalam Bilik pencahahayaan dari atap. Pada bagian bukaan, bahan atap diganti dengan bahan kaca. Lebar bukaan adalah 40 x 60 cm.
Sistem Konstruksi
Tiang
Tiang Rumah Panjang terbuat dari kayu belian dengan ukuran 15 x 15 cm. Tinggi tiang adalah 200 cm. Hubungan tiang dengan balok menggunakan system sambungan pasak dengan pen. Lantai
Lantai bagian luar terbuat dari bambu yang diikat dengan tali rotan. Lantai Rumah Panjang bagian dalam menggunakan papan kayu. Kolom
Kolom Rumah Panjang Sungai Utik menggunakan kayu belian dengan ukuran 15 x 15 cm. Tinggi ruangan adalah 280 cm. kolom biasanya merupakan balok menerus dari tiang pondasi sampai ke atap. Balok
Balok terbuat dari kayu belian. Ukuran balok yang biasa digunakan adalah 10 x 20 cm. hubungan antara balok dan kolom menggunakan system pasak dan pen. Atap
Atap Rumah Panjang Sungai Utik menggunakan atap sirap. pada bagian-bagian tertentu terdapat bahan kaca yang berfungsi sebagai bukaan pada Rumah panjang. Tangga
Tangga utama pada Rumah Panjang Sungai Utik adalah pada bagian samping kiri dan kanan. Tamu kehormatan biasanya disambut dengan menggunakan tari-tarian dan naik dari tangga samping. (Tim survey rumah panjang kalimantan barat,2008)